Peringati Hari Jadi ke-78 Deli Serdang, Lapas Lubuk Pakam Ikuti Jalan Santai

Lubuk Pakam, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Lubuk Pakam Kemenkumham Kantor Wilayah Sumatera Utara ikuti jalan santai pada Selasa, 25 Juni 2024.

Kegiatan yang dilaksanakan di Alun – Alun Pemkab ( Pemerintah Kabupaten ) Deli Serdang diikuti oleh seluruh organisasi pemerintahan seperti TNI/POLRI, OPD, Camat, Lurah, Kepala Desa, Kepala Dusun hingga lapisan Masyarakat seperti OKP, Lembaga Profesi hingga para pelajar. Sebagai perwakilan Lapas Lubuk Pakam, Alanta Imanuel Ketaren ( Kalapas Lubuk Pakam ) menerjunkan 3 ( tiga ) orang stafnya Maredi, Lambas dan Fahmi untuk menghadiri kegiatan tersebut.

Dengan bertemakan “Terus melangkah Untuk Kejayaan Deli Serdang” Pj Bupati Wiriya Alrahman mengingatkan untuk kepada seluruh Masyarakat Deli Serdang untuk terus membangun kebiasaan baik dimulai dari Jalan Sehat setiap pagi seperti pada kegiatan hari ini. Ia juga mengingatkan untuk terus melakukan donor darah sebagai langkah preventif dalam mencegah penyakit degeneratif. Tetap sehat dan melangkah maju. Ungkap Pj Bupati. (B. 01)

Read Previous

Dugaan Korupsi Gedung Balai Merah Putih Telkom, Kejari Siantar Diminta Tangkap Esron Sinaga

Read Next

Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani SpA Menyambut dan Menjamu Kunjungan Delegasi Konsul Jenderal

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *